Lampung Selatan, – Kapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin, melakukan temu tokoh dan memberikan penghargaan kepada pelopor berdirinya Pos Polisi Way Sulan, serta memberikan tali asih kepada warga lanjut usia yang membutuhkan. Kamis, 15 Mei 2025.
Kepala Desa Pamulihan Kecamatan Wayan Sulan sebaia Ketua Apdesi, Bapak Toni Kardiyanto, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Kapolres di Way Sulan. "Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh Kapolres dalam memperkuat keamanan di wilayah kami," ujar Toni.
Camat Way Sulan, Bapak Madroi, turut menyampaikan apresiasi terhadap kerjasama yang terjalin antara personel Pos Polisi Way Sulan dan Koramil. "Keamanan di Kecamatan Way Sulan semakin terjaga berkat sinergi ini, dan kami berharap Pos Polisi Way Sulan dapat naik status menjadi Polsubsektor untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat," ujar Madroi.
Dalam kesempatan yang sama, Kapolres mendengarkan aspirasi masyarakat terkait keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut. "Proses pengajuan untuk perubahan status Pos Polisi Way Sulan menjadi Polsubsektor sudah dilakukan dan saat ini menunggu keputusan dari Menpan RB," jelas AKBP Yusriandi Yusrin.
Bhabinkamtibmas terus berkolaborasi dengan masyarakat dalam menjaga Harkamtibmas di Way Sulan. Mereka menjadi ujung tombak dalam penyelesaian masalah dan menjalankan berbagai kegiatan kemasyarakatan yang mendukung terciptanya keamanan yang lebih baik di wilayah tersebut.
Kapolres juga memberikan penghargaan kepada beberapa tokoh dan warga yang berperan penting dalam pendirian Pos Polisi Way Sulan, di antaranya Safarudin, Toni Kardiyanto, dan Dudung. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi mereka dalam meningkatkan keamanan di daerah tersebut.
Dalam acara tersebut, Kapolres juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada masyarakat yang telah memberikan tanah untuk pembangunan Pos Polisi. "Memberikan penghargaan kepada tokoh masyarakat dan warga adalah hal yang sangat penting sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi mereka," ungkapnya.
Sebagai penutup, Kapolres menyerahkan 21 paket tali asih yang berisi beras, minyak, dan gula kepada warga lanjut usia yang membutuhkan. Pemberian tali asih ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat di Way Sulan.
Reporter: Ifn